PanduanIT

Dalam beberapa waktu ini instagram telah menjadi jejaring sosial media terbaik terutama untuk post gambar dan video pendek.

Di dalam aplikasi instagram utamanya tidak ada fitur repost yang bermaksud memposting ulang sebuah foto atau video. Untuk mengakalinya terdapat aplikasi pihak ketiga yang bisa anda gunakan.

Berikut adalah aplikasi repost di instagram yang terbaik menurut saya

1. Repost For Instagram

Repost For Instagram

Repost For Instagram dikemas dengan fitur yang keren dan memiliki antarmuka pengguna yang sederhana dan bersih. Aplikasi ini sangat mudah digunakan, cukup ikuti tutorial atau petunjuk yang tersedia dalam bentuk animasi text dan tangan.

Aplikasi ini juga akan secara otomatis berjalan di latar belakang yang memungkinkan anda mendowload sebuah post di instagram ketika anda mengcopy atau menyalin sebuah postingan gambar maupun video yang berada pada aplikasi instagram. Jadi akan muncul sebuah jendela yang mempersilahkan anda untuk mendownloadnya secara langsung.

Secara default, Repost For Instagram akan memberikan watermark atau tanda air nama pengguna akun dari mana gambar yang anda unduh berasal serta juga menyalin secara otomatis keterangan gambar yang asli. Aplikasi ini juga menyimpan histori link yang pernah anda download gambar/video nya.

Sayangnya untuk menghapus watermark pengguna anda harus membuka versi PRO dengan membayar sekitar $5 dan juga akan menghilangkan iklan yang tampil di aplikasi ini.

Download : Repost For Instagram

2. Repost – Photo & Video Download And Save

Repost - Photo & Video Download And Save

Akan memberitahukan link download ketika anda menyalin sebuah link foto atau video di instagram dengan memunculkan jendela baru di layar hp anda.

Aplikasi ini bekerja seperti APK pengunduh yang juga memiliki fitur repost. Gambar dan video disimpan dalam ponsel anda, dan di dalamnya juga ada pengaturan agar postingan disimpan ke dalam sebuah album.

Banyaknya post di APK instagram, aplikasi ini berpenampilan seperti layaknya bermain instagram namun dengan keunggulan bisa mengunduh langsung foto atau video yang sedang ditampilkan dalam aplikasi.

Anda juga dapat membeli versi PRO dengan membayar $4.99 untuk menghilangkan iklan.

Download : Repost – Photo & Video Download And Save

3. Repost For Instagram – Regrann

Repost For Instagram - Regrann

Terdapat tutorial panduan menggunakan aplikasi ini saat pertama kali menginstall APK. Aplikasi ini memberikan beberapa mode salah satunya adalah “Mode Pop-up” yang akan membuka aplikasi setelah anda menyalin link foto atau video di instagram. Ada juga mode lain yaitu “Quick Repost”, “Quick Save”, dan “Quick Post Later”. 3 fitur ini tersedia sebagai mode terpisah.

Dapat menyalin teks atau caption dari postingan intagram, dan kelebihan yang terdapat pada APK ini antara lain terdapat fitur “Post Later” yang bisa digunakan untuk memposting gambar atau video di instagram dalam waktu tertentu.

Download : Regrann – Repost For Instagram

Hal Yang Perlu Diperhatikan Tentang Aplikasi Repost Instagram

Beberapa aplikasi di atas bisa digunakan di android dan bisa pula digunakan di iOS. Namun dalam aplikasi di iOS sendiri kadang kurang lengkap karena tidak mendukung fitur yang disediakan di android.

Itulah aplikasi repost instagram yang terbaik di android atau ios menurut admin, bila ada rekomendasi lain bisa berkomentar di bawah ini.

5 Aplikasi Wallpaper 3D Terbaik Untuk Android

5 Aplikasi Perekam Layar Android Terbaik No Root, No Watermark

10 Aplikasi Belajar Ngoding di Smartphone Android/iOS Gratis

5 Aplikasi Catatan Note Tanpa Iklan Gratis

Aplikasi Pengeras Suara (Sound Booster) Terbaik Android

5 Aplikasi Android Belajar Bahasa Cina Mandarin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *